+6281 1127 8182

Bisnis food truck saat ini sedang berkembang pesat dan membuat banyak orang tertarik untuk terjun ke usaha kuliner ini.

Food truck menawarkan fleksibilitas dalam berjualan karena mudah berpindah tempat. Selain itu, juga lebih hemat modal karena tidak perlu menyewa tempat seperti restoran atau rumah makan.

Bila kamu tertarik dengan usaha kuliner ini, berikut adalah beberapa rekomendasi menu bisnis food truck yang bisa bikin balik modal lebih cepat.

Baca juga: Custom Box Nasi, Kunci Branding Bisnis Rice Box 

Ide Menu Bisnis Food Truck

Makanan yang cocok dijual di food truck adalah jenis makanan yang praktis seperti gorengan, sosis bakar, atau minuman kekinian seperti kopi dan teh. Umumnya, menu food truck yang paling banyak peminatnya adalah camilan atau jajanan.

Tapi, kamu juga bisa menyesuaikan menu dengan minat target pembeli di sekitar lokasi dan waktu berjualan. Misalnya, bisnis food truck dengan menu makanan berat seperti rice box tentu lebih potensial di daerah perkantoran saat siang hari.

Untuk inspirasi menu bisnis food truck, kamu bisa mengecek rekomendasi di bawah ini.

1. Jajanan Basah

kue pukis, ide bisnis food truck

Menu bisnis food truck yang masih cukup jarang ditemukan adalah aneka kue basah tradisional Indonesia. Makanan ini cocok jadi pilihan sarapan atau camilan di sore hari sehingga menjadi ide food truck yang cukup menarik.

Kamu juga bisa memilih kue tradisional dengan variasi modern seperti kue pukis. Jajajan tradisional yang sudah dimodifikasi ini cukup banyak penggemar karena punya daya tarik tersendiri.

2. Fast Food

burger box

Source: BioandChic

Makanan fast food seperti sandwich, burger, dan kebab menjadi pilihan bisnis kuliner yang tak pernah sepi peminat. Hidangan cepat saji ini tak hanya lezat, tapi juga mengenyangkan.

Lokasi gedung atau ruko perkantoran dan sekolah menjadi tempat yang strategis untuk bisnis ini. Terutama di siang atau sore hari ketika jam istirahat atau pulang.

Baca juga: Jual Kemasan Burger Box Kertas, Food Grade dan Bebas Custom

3. Aneka Gorengan

tempe mendoan

Source: Halodoc

Camilan gurih seperti kentang goreng, bakwan, nugget, dan sosis goreng tetap menjadi pilihan menu bisnis food truck yang potensial.

Jenis makanan ini tak butuh modal besar dan selalu laku terjual karena banyak peminatnya. Gorengan yang masih hangat karena baru dibuat juga membuat siapapun yang lewat jadi tergoda untuk membeli. 

Baca juga: Ide Jualan Gorengan Kekinian untuk Jualan, Pasti Laris

4. Sate dan Barbecue

bisnis sosis

Bisnis sosis bakar, sate taichan, dan menu bakaran lainnya jadi alternatif menu food truck yang menarik. Aroma smokey dan wangi bumbu khas BBQ membuat jajanan ini tak pernah sepi.

Usaha food truck ini sangat cocok dilakukan di sore hingga malam hari karena banyak yang mencari camilan usai beraktivitas.

Kamu juga bisa berjualan di acara atau event yang ramai karena jenis makanan ini juga pas sebagai jajanan penunda lapar. Bila berjualan di tempat ramai seperti bazaar atau pameran, sebaiknya kamu menggunakan wadah yang praktis dan mudah dibawa pembeli, seperti paper tray kertas.

5. Camilan Manis

pisang nugget

Source: Depost Bali

Ide menu food truck yang potensial adalah camilan manis atau dessert seperti crepes, waffle, pisang nugget, atau donat. Jenis makanan ini cocok dijadikan camilan usai makan siang atau sore hari saat bekerja. Jadi, menjualnya di daerah perkantoran bisa mendatangkan target pembeli yang pas. 

Baca juga: Box Pisang Nugget Harga Terjangkau, Bisa Custom

6. Rice Box

paper lunch box food grade

Rice box yang praktis dan mengenyangkan menjadi makanan pilihan banyak orang saat ini. Apalagi, pilihan menu juga semakin bervariasi dan menarik, mulai dari masakan khas Indonesia hingga masakan fusion. Kamu bisa menjadikannya sebagi salah satu opsi menu bisnis food truck. 

7. Kopi dan Teh

kopi dan teh, usaha food truck yang menjanjikan

Penggemar kopi dan teh di Indonesia cukup tinggi, terlihat dari berbagai gerai minuman coffee shop yang tak pernah sepi. Maka, minuman manis seperti kopi, teh, atau milkshake menjadi menu bisnis food truck yang potensial dan patut kamu pertimbangkan. 

Selain menjual minuman, kamu juga bisa menjual makanan pelengkap berupa pastry atau bakery seperti donat, croissant, atau roti manis. 

Tips Memilih Menu Bisnis Food Truck

bisnis food truck

Saat akan mulai usaha food truck, memilih menu yang tepat tentu sangat penting. Hal ini karena menu makanan akan menentukan keberlangsungan bisnis. Maka, berikut adalah beberapa tips yang bisa kamu pertimbangkan saat memilih menu makanan yang akan dijual dengan food truck.

1.Target Market dan Pembeli

Hal pertama yang terpenting adalah menentukan dan mengenali target pembeli dengan baik. Faktor demografi seperti usia, pekerjaan, gender, dan kebiasan akan sangat mempengaruhi pemilihan menu. Jadi, pastikan kamu telah melakukan riset pasar dan mengamati target market dengan baik.

2.Biaya Bahan Baku

Pilihlah menu food truck yang menggunakan bahan baku terjangkau dan mudah dicari. Ingredient atau bahan masakan punya pengaruh besar pada profit dan laba bersih bisnis kuliner.

Hindari memilih masakan dengan bahan baku yang sulit dicari, mudah rusak, atau punya harga fluktuatif yang beresiko mempengaruhi keuntungan.

3.Kemudahan Memasak dan Persiapan

Menu makanan yang sulit dibuat dan kompleks akan membuat proses persiapan dan memasak jadi lama. Kamu tentu tidak ingin calon pembeli kecewa akibat menunggu terlalu lama. Jadi, sebaiknya pilih menu bisnis food truck yang praktis. 

4.Popularitas Menu Makanan

Tips bisnis food truck berikutnya adalah menjual makanan yang populer, sedang trend, atau banyak peminatnya. Jajanan atau masakan yang umum menjadi opsi lebih aman dibanding berjualan menu yang asing dan jarang dikenal.

5.Tingkat Kompetisi dan Persaingan

Agar bisnis food truck milikmu berhasil, jangan lupa untuk melakukan analisa kompetitor di lokasi sekitar berjualan. Dengan demikian, kamu bisa menciptakan keunikan pada produk agar berbeda dari yang lainnya.  

Salah satu cara yang bisa kamu lakukan adalah membuat kemasan makanan custom dengan desain yang menarik. Cara ini turut membantu branding usaha dan mengenalkan produk.

Baca juga: Bahan dan Jenis Kemasan Modern untuk Makanan 


Bisnis food truck memang menjadi bidang bisnis kuliner yang menarik. Resiko gagal lebih minim karena kamu bisa berpindah ke lokasi lain yang lebih strategis sewaktu-waktu.  Selain itu, juga bisa hadir di berbagai event untuk menyasar pembeli yang lebih luas.

Agar bisnis food truck milikmu punya kesan positif bagi pembeli, gunakan wadah kemasan food grade dan berkualitas. Pesan di supplier terpercaya Kemasanfnb, penyedia kemasan paper lunch box premium dengan harga terjangkau. 

×